Berita PopularPublikasi

Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Dinas Pertanian Pemalang

Dispertan Kabupaten Pemalang melaksanakan Gerakan Pembagian bendera Merah Putih yang dilaksanakan pada hari Selasa (15/08/2023) yang dipimpin langsung oleh Plt.Kepala Dinas Pertanian Drs.Mu’minun, M.M didampingi oleh Plt.Sekretaris Dinas Akhmad Helmi,S.Pt, M.E dan Ka.Sub.Bag. Umum Dan Kepegawaian Umi Safuro, S.E yang diserahkan kepada masyarakat umum pada saat pelayanan di sekitar Kantor Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Taman. Gerakan Pembagian Merah Putih Tahun 2023 ini dilaksanakan Berdasarkan Surat Edaran dari Kementerian Dalam Negeri RI Nomor 400.10.1.1/1965/SJ, tanggal 7 April 2023, dalam rangka menyemarakkan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 dengan pemikiran bahwa Bendera Merah Putih merupakan identitas, simbol, dan alat pemersatu masyarakat Indonesia. sehingga diharapkan akan mempererat persatuan dan kesatuan juga mendekatkan para petani dengan penyuluh pertanian.

Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2023 dilaksanakan mulai tanggal 1 Juni sd 31 Agustus 2023 Kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kalurahan/Kelurahan, dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Kabupaten Pemalang, organisasi kemasyarakatan, partai politik untuk berpartisipasi, yaitu dengan membagikan bendera merah putih kepada warga masyarakat, agar selanjutnya dikibarkan selama bulan Agustus 2023 dan hari-hari besar kenegaraan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *