Berita PopularBidang Peternakan & Kesehatan HewanDokumen NakeswanPublikasi

SEKOLAH PETERNAKAN RAKYAT SE-KABUPATEN PEMALANG

Dinas Pertanian Kabupaten Pemalang menggelar Sekolah Peternakan Rakyat (SPR), di Kawasan Tekno Park Randudogkal,  Senin (13/3/23). kegiatan ini di ikuti langsung oleh kelompok ternak dan Bidang Peternakan Dinas Pertanian dengan narasumber dari IPB  yang memberikan materi tentang Terwujudnya Komunitas Peternak yang Mandiri dan Berdaulat.

Di Kabupaten Pemalang ini, Sekolah Peternakan Rakyat dilaksanakan Dinas Pertanian dengan melakukan kerjasama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) sebagai upaya meningkatkan sektor peternakan, perekonomian masyarakat dan ketahanan pangan. mengingat disaat ini kebutuhan akan pangan asal hewan kususnya daging sapi, kerbau, dan kambing banyak mengambil dari kabupaten lain, yang salah satu faktornya adalah kekurangan peternak, sehingga program SPR ini dirasa sangat perlu untuk mendorong gairah peternakan di Kabupaten Pemalang.

Program Sekolah Peternakan Rakyat ini telah dilaksanakan sejak tahun 2019. Saat ini sudah ada lima SPR yang ada di Kabupaten Pemalang antara lain SPR Kerbau Mahesa Manunggal Jaya Desa Penguyangan Bantarbolang, SPR Domba/Kambing Nalaguna Desa Cibuyur Warungpring, SPR Domba/Kambing Mendho Lestari Kecamatan Pemalang, SPR Domba/Kambing Mendo Pulosari dan SPR Sapi/Lembu Berkah Lestari Kecamatan Belik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *